BeritaHidup Sehat Dengan Gizi SeimbangMawar 2022Updated on Februari 2, 2023Februari 2, 2023Tinggalkan Komentar pada Hidup Sehat Dengan Gizi Seimbang SARANG(25/1)– Puskesmas Kragan mengadakan sosialisasi tentang pencegahan stunting dengan protein hewani pada remaja, di MA Al-Anwar. Sosialisasi dihadiri dari perwakilan masing-masing kelas, petugas OSIS, dan petugas kesehatan di MA Al Anwar.Bu Karina salah satu petugas dari pukesmas Kragan mengungkapkan, tujuan dari sosialisasi ini agar semua siswa mengetahui apa itu stunting, dampak yang terjadi dan cara mengatasinya. Salah satu cara mengatasinya yakni mengonsumsi gizi seimbang dan menerapkan isi piring dengan makanan yang sehat. Harapannya setelah adanya sosialisasi ini siswa mengetahui bahwa gizi begitu penting bagi tubuh, bukan dari karbohidrat tapi juga dari mineral dan protein hewani.“Pada kali ini ada 2 tempat yang di kunjungi puskesmas Kragan untuk melakukan sosialisasi. Terutama di wilayah Timur, di MA Al-Anwar dan SMK Al-Anwar. Karena Rembang termasuk urutan ke 2 dari bawah yang mengalami stunting. Maka dari itu, sebelum tersebar luasnya stunting di daerah ini, kita sebagai petugas kesehatan menghimbau para siswa agar menerapkan hidup sehat untuk pencegahan stunting,” ujar Bu Karina.Siti Khoirun Nisa, selaku petugas kesehatan mengungkapkan, sosialisasi ini bertujuan untuk menambah pengetahuan tentang ilmu-ilmu gizi yang dapat diterapkan oleh siswa di pondok maupun dikehidupan sehari-harinya. Siswa begitu antusias untuk menyampaikan pertanyaan-pertanyaan terkait informasi yang didapat saat sosialisasi.“Namun, ada sedikit kendala yang terjadi karena kurangnya konfirmasi yakni, kesalahan pada tempat penyelenggaraan sosialisasi ini. Terkait hal-lainnya telah berjalan sesuai yang di harapkan,” ungkap Nisa.Dari sosialisasi tersebut kita tahu bahwa, begitu pentingnya menjaga gizi yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Kita harus berusaha menerapkan cara pencegahan stunting supaya memiliki tubuh yang sehat dan gizi seimbang. (dna/mhd)