SOWANI MASYAYIKH SARANG-BERIKAN SUNTIKAN SEMANGAT UNTUK HADAPI UJIAN

Gondanrojo- (04/03) 394 Santri kelas XII MA Al Anwar pagi ini melaksanakan Ujian Akhir Semester. Ujian akan berlangsung 10 hari kedepan.
Sebelumnya, untuk menghadapi Ujian Kelulusan, santri kelas XII MA Al Anwar memiliki tradisi tersendiri yaitu menyowani seluruh masyayikh Sarang untuk meminta do’a restu. Sowan dilaksanakan pada Kamis, 28 Febbruari –Sabtu, 2 Maret, sejak pukul 07.00-13.30.
Dengan didampingi seluruh wali keals 12, sowan dimulai dari kediaman pengasuh YPP. Al Anwar 02, KH. Abdullah Ubab. Beliau berpesan, mengenai pentingnya menjaga akhlak sebelum menuntut ilmu.
“Jika kita menambah akhlak, maka dengan sendirinya ilmu akan mengikuti. Tetapi jika kita terus menambah ilmu tannpa disertai akhlak, sesuatu yang awalnya baik akan menjadi buruk.” dawuh putra sulung KH. Maimoen Zubair pada seluruh santri Kelas XII MA Al Anwar.
Kemudian sowan dilanjutkan di kediaman Agus Rojih dan Kepala Madrasah, KH. Ahmad Zaki Mubarok, Lc., MUs.
Dalam sowan ini Kepala Madrasah, KH. Ahmad Zaki Mubarok menjelaskan berharganya suatu proses dalam menuntut ilmu. Serta indahnya menuntut ilmu.
“Belajar itu tidak seperti berdagang, yang langsung mendapat uang (instan, red). Tetpi orang yang menuntut ilmu itu, bagaikan petani. Menanam dulu, baru kemudian memanen hasilnya. Apabila tanamannya dirawat dengan baik, maka buah yang berkualitas baik juga yang akan dipanen.”jelas beliau penuh semangat.
Pada hari kedua, santri MA Al Anwar sowani maqbaroh Mbah Glindeng Wesi. Kegiatan ini diisi dengan pembacaan tahlil dan istighasah bersama.
Baru kemudian pada Sabtu, 2 Maret santri MA Al Anwar sowani masyayikh yang berada di Al Anwar 01. Pada sowan kali ini santri berkesempatan sorogan secara langsung dengan para masyayikh.
Acara tersebut berjalan dengan lancar dan kondisional. Dengan adanya acara ini santri lebih semangat dengan motivasi yang diberikan oleh para masyayikh.